Puskesmas Mpunda Kota Bima

Telpon : (0461) 21053

Berita Terbaru

Sosialisasi Penggunaan E-Kohort KIA

Diunggah oleh Admin Puskesmas Mpunda Kota Bima
Tanggal Sabtu,06 Agustus 2022

Kota Bima. Direktorat Kesehatan Kesehatan Keluarga (Kesga) Kementeran Kesehatan Republik Indonesia telah mengembangkan sistem dalam program KIA salah satunya adalah E-Kohort KIA.

 

 

 

Aplikasi e-Kohort KIA adalah sebuah sistem pemantauan terintegrasi bagi ibu, bayi, dan balita yang mencakup implementasi pencatatan-el, pemantauan-el, dan pelaporan-el pelayanan KIA berbasis teknologi informasi. E-Kohort KIA sangat penting karena berisi informasi lengkap terkait data dasar,catatan hasil pemeriksaan dan pelayanan kesehatan yang diberikan yang diberikan dari fase kehamilan ibu sampai anak mencapai usia lima tahun.
 
 
 
 
 
 
Hari ini (08/04/2022) Dinas Kesehatan Kota Bima melalui seksi kesehatan keluarga dan gizi melakukan sosialisasi penggunaan e-kohort bagi petugas KIA di puskesmas Mpunda Kota Bima. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih kemandirian petugas dalam menggunakan dan memanfaatkan e-Kohort-KIA.
 
bertempat di ruang Kepala Upt Puskesmas Mpunda,  kegiatan ini dihadiri oleh Bidan serta pengelola program KIA dari Puskesmas Mpunda.

 

****