Puskesmas Mpunda Kota Bima

Telpon : (0461) 21053

Berita Terbaru

POSBINDU PTM DAN PENYULUHAN PTM DI KANTOR KEJARI KOTA BIMA

Diunggah oleh Admin Puskesmas Mpunda Kota Bima
Tanggal Sabtu,17 Februari 2024

Kegiatan Posbindu PTM dan Penyuluhan PTM yang di laksanakan pada hari Sabtu, 17 /02/2024 bertempat di aula kantor Kejari kota Bima. Posbindu PTM merupakan kegiatan deteksi dini dan pemantauan faktor risiko PTM Utama yang dilaksanakan secara terpadu, rutin, dan periodik. Tujuan Posbindu PTM adalah meningkatkan peran serta masyarakat dalam pencegahan dan penemuan dini faktor risiko PTM. Melalui Posbindu PTM, dapat sesegeranya dilakukan pencegahan faktor risiko PTM sehingga kejadian PTM di masyarakat dapat ditekan. Sasaran utama adalah kelompok masyarakat sehat, berisiko dan penyandang PTM berusia 15 tahun ke atas.

Pelaksana Program  POS BINDU PTM (Ermy Mulianingsih,SKM dan Team) menjelaskan bahwa Kegiatan posbindu PTM dan Penyuluhan PTM ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan sasaran Mengenai bahaya dan cara Pencegahan PTM. kegiatan dengan sasaran Ibu-Ibu Dharma wanita Kejari dalam pelaksanaannya diawali dengan penyuluhan tentang Penyakit tidak menular dan dilanjutkan dengan skrining PTM.

Salam Sehat

Puskemas Mpunda Melayani dengan Ramah dan Peduli